Pupuk Indonesia Bikin Ekosistem Pertanian Terintegrasi, Ini Jurusnya

Pupuk Indonesia

PT Pupuk Indonesia (Persero), sebagai BUMN, terus berkomitmen pada tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) yang berfokus pada creating shared value (CSV). Kali ini, perusahaan melihat pentingnya keterlibatan karyawan internal untuk turut memastikan dampak dari program yang optimal, tidak hanya bagi masyarakat, lingkungan, melainkan juga perusahaan.

Salah satunya seperti program Ajang Kolaborasi Seluruh Insan (AKSI) yang dilakukan di Desa Dieng Kulon, Banjarnegara, Jawa Tengah. Sebanyak 100 karyawan Pupuk Indonesia grup yang tersebar di berbagai bidang mulai dari pemasaran, SDM, riset, hingga anggaran, terlibat langsung untuk menciptakan ekosistem pertanian berkelanjutan, lewat kolaborasi berbasis kompetensi di desa tersebut.

“Melalui AKSI, karyawan tidak hanya bertugas untuk memperoleh pendapatan dan mencari keuntungan tapi juga memperhatikan masyarakat dan lingkungan yang berkaitan dengan bisnis kita, juga mendapatkan manfaat dari Pupuk Indonesia. Hal ini sejalan dengan arahan dari Kementerian BUMN untuk memperhatikan dan memberikan manfaat bagi lingkungan, terutama terkait dengan pendidikan dan peningkatan kompetensi masyarakat setempat,” ujar Direktur Sumber Daya Manusia (SDM) Pupuk Indonesia, Tina T. Kemala Intan, dalam keterangan resminya yang diterima Jumat (4/10/2024).

Adapun pemilihan Desa Dieng Kulon sebagai lokasi sasaran inisiatif AKSI ini didasari oleh potensi pertanian lokal, dengan luas lahan pertanian komoditas kentang mencapai 163.000 hektar, 23 usaha pertanian pangan, 593 usaha hortikultura, 99 usaha peternakan, 34 usaha kehutanan, 4 usaha perkebunan dan 1 usaha perikanan.

Selain itu, jumlah populasi usia produktif yang mencapai lebih dari 2.000 penduduk pun dapat menjadi penggerak bagi perekonomian lokal jika mampu berdaya secara optimal. Oleh karenanya, program AKSI yang tersebar dalam 4 fokus yaitu pertanian, pendidikan, lingkungan, dan sosial ini diharapkan dapat memberikan manfaat optimal bagi komunitas sekitar.

Program ini tak hanya menargetkan terciptanya dampak positif kepada masyarakat, namun juga nilai bagi perusahaan. Adapun, program AKSI berkolaborasi dengan 24 stakeholder yang terdiri dari pemerintah, petani, distributor, hingga anak perusahaan guna menciptakan ekosistem yang terintegrasi dengan rantai nilai perusahaan. Harapannya, melalui strategi ini, para petani lokal dapat meningkatkan produktivitas mereka melalui ketersediaan pupuk di berbagai kios terdekat, hingga pengelolaan limbah organik yang dapat memberikan nilai ekonomi tambah.

Koordinator Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Kementerian BUMN Hera Zera mengatakan, bahwa Kementerian BUMN mengharapkan tanggung jawab sosial dan lingkungan yang dilakukan oleh Pupuk Indonesia dapat memberikan dampak positif dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat, terutama di bidang pendidikan, lingkungan dan ekonomi. “Hal yang penting adalah creating shared value, dimana ada feedback yang diberikan oleh masyarakat kepada Pupuk Indonesia secara langsung maupun tidak langsung, seperti pemberian modal kerja serta pendampingan oleh PI Grup. Kami yakin kalau keberhasilan ini bisa memberikan nilai yang bagus, tentu akan diadopsi di daerah lain untuk diinisiasi kembali,” ujar Hera.

Pupuk Indonesia juga telah merancang dan menargetkan program AKSI dapat membantu terciptanya kemandirian Badan Usaha Milik Desa (BUMDES), dan dapat direplikasi di daerah lain pada 2025. Program AKSI juga merupakan pengembangan dari program Social Tour Dambaan (Dampak Baik Berkelanjutan) yang sukses dilaksanakan di 2023 dan mendapat dukungan positif dari masyarakat, serta penghargaan Platinum di Anugerah Bisnis Indonesia Social Responsibility Awards (BISRA) 2024. Tahun ini, program AKSI mengembangkan sayapnya untuk membantu peningkatan ekonomi dan kepedulian lingkungan masyarakat.

“Kami berharap AKSI tidak hanya memberikan manfaat jangka pendek saja, namun juga dapat mengajak petani untuk memperhatikan hal-hal seperti itu sehingga terciptanya pertanian berkelanjutan yang menguntungkan bagi pelaku pertanian, dan juga perusahaan,” tutup Tina.

https://carolainsolera.com

0 comments

  1. Velocidad critica
    Equipos de balanceo: importante para el funcionamiento estable y óptimo de las máquinas.

    En el ámbito de la tecnología moderna, donde la eficiencia y la fiabilidad del sistema son de suma importancia, los dispositivos de ajuste juegan un papel esencial. Estos aparatos especializados están desarrollados para balancear y fijar partes giratorias, ya sea en maquinaria industrial, automóviles de movilidad o incluso en equipos caseros.

    Para los expertos en reparación de equipos y los técnicos, utilizar con sistemas de calibración es crucial para proteger el rendimiento estable y estable de cualquier dispositivo móvil. Gracias a estas opciones innovadoras avanzadas, es posible disminuir sustancialmente las vibraciones, el ruido y la presión sobre los soportes, prolongando la duración de componentes valiosos.

    Asimismo significativo es el rol que juegan los sistemas de calibración en la asistencia al consumidor. El apoyo experto y el mantenimiento continuo utilizando estos equipos habilitan proporcionar asistencias de óptima estándar, mejorando la agrado de los clientes.

    Para los dueños de empresas, la financiamiento en equipos de ajuste y detectores puede ser importante para optimizar la productividad y desempeño de sus equipos. Esto es particularmente significativo para los dueños de negocios que manejan reducidas y modestas empresas, donde cada detalle es relevante.

    Por otro lado, los dispositivos de equilibrado tienen una amplia utilización en el ámbito de la seguridad y el monitoreo de estándar. Habilitan encontrar potenciales problemas, impidiendo intervenciones elevadas y problemas a los sistemas. Más aún, los datos recopilados de estos sistemas pueden utilizarse para mejorar sistemas y aumentar la reconocimiento en motores de consulta.

    Las zonas de utilización de los equipos de equilibrado incluyen numerosas industrias, desde la fabricación de bicicletas hasta el control de la naturaleza. No importa si se trata de enormes elaboraciones manufactureras o reducidos espacios caseros, los dispositivos de balanceo son necesarios para garantizar un rendimiento efectivo y sin riesgo de detenciones.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*